Jumat, Desember 20, 2024

The jewel of Balinese cuisine

Must read

Hotel Santika Medan Hadirkan Menu Bebek Bali

Sering kali kita dibingungkan pilihan kuliner di luar rutinitas bersama keluarga maupun teman. Hal ini tentu saja menyebabkan kejenuhan dan lidah menjadi tidak kaya rasa akan perbendaharaan kuliner Nusantara. Kota Medan perlu mencari solusi dalam penyediaan kuliner lintas rasa dari berbagai daerah, di samping tentu saja tetap menggali hamparan kekayaan masakan di Tanah Batak ini. 

Hotel Santika Premiere Dyandra kali ini menampilkan masakan Bali sebagai salah satu pilihan. Bali, kaya akan cerita yang menjadi budaya, kaya bumbu masakan yang menjadikan setiap masakan Bali sangat berkarakter. Promo spesial “The Jewel of Balinese Cuisine” akan mengobati rasa rindu bagi penikmat kuliner dari Pulau Dewata bersama Chef Ketut Suwantra, yang datang khusus dari Bali untuk membuka rahasia ritual masakan Bali yang sesungguhnya.

Tentu saja para tamu dapat berinteraksi langsung bersama Chef yang sehari-hari berkarya di The Anvaya Resort Hotel & Bali, yang merupakan ‘sister hotel’ dari Hotel Santika Premiere Dyandra Medan. 

F&B Director, Krisna Widarta merekomendasikan Bebek Goreng Kunyit sebagai menu yang wajib dicoba. Menu ini menjadi signature dish dalam promo khusus hanya selama bulan Maret yang digelar di Kafe Ulos.

Selain itu pengunjung juga bisa menikmati food & beverages lainnya sembari menikmati suasana malam kota Medan ditemani live acoustic music di malam hari. 

“Tak perlu jauh ke Bali untuk mencoba keaslian bumbu Bali dalam Bebek Goreng Kunyit, cukup di Hotel Santika bersama Chef yang telah berkutat dalam kuliner Bali,” tambah Krisna.

Uniknya, suasana Kafe Ulos juga akan di dekorasi sedemikian rupa dengan nuansa Bali. Hanya dengan Rp140.000,-net/ orang, promo makan malam sepuasnya ini akan memperkaya akhir pekan Anda dengan pengalaman kuliner yang membahagiakan. 

Untuk informasi bisa melalui 061 ( 451 1999 ) ext 32

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article