Le Meridien Jakarta menyelenggarakan perjalanan kuliner ke salah satu pulau yang menarik dan memiliki ragam budaya di Indonesia, yaitu Sulawesi. Dari.1 hingga 24 Maret 2019, La Brasserie Restaurant menawarkan “Cita Rasa Sulawesi,” yang menyajikan hidangan otentik dari Pulau Sulawesi.
Sulawesi, yang merupakan pulau terbesar kesebelas di dunia & keempat di Indonesia, tidak hanya menawarkan berbagai destinasi wisata dengan keindahan alam dan laut, tetapi juga memiliki beragam suguhan kuliner yang khas. Makanan Sulawesi terkenal dengan hidangannya yang segar dan penggunaan rempah-rempah seperti pala, cabai, dan daun jeruk nipis.
Untuk acara spesial ini, Le Meridien Jakarta menghadirkan Guest Chef, Grace Natalia Titaheluw, (Chef de Cuisine) dari Four Points by Sheraton Makassar, Sulawesi Selatan. Cita Rasa Sulawesi menyajikan berbagai masakan lokal asli yang lezat seperti Daging Konro Makassar, Ayam Tinoransak, Mie Cakalang, Sup Kaledo, Kambing Bakar Sambal Colo Colo dan Seafood BBQ .
Cita Rasa Sulawesi ditawarkan dengan harga Rp375.000 ++ untuk makan siang dan Rp395.000 ++ untuk makan malam. Untuk menikmati perjalanan kuliner yang luar biasa ini, para tamu dapat memesan makan siang prasmanan atau makan malam di La Brasserie Restaurant melalui telepon di +621 – 2513131 atau melalui email di [email protected]