Minggu, Oktober 13, 2024

Strategi meningkatkan penghasilan dari internet

Must read

Oleh Satrion

Bagaimana cara meningkatkan penghasilan dari internet? Banyak cara, dan masing-masing orang mempunyai jawaban yang berbeda sesuai pengetahuan dan pengalamannya. Tapi kalau saya yang diyana, maka jawaban saya adalah dengan cara mencari sumber dana dan memutarkan hasilnya di segala tempat atau bisnis.

Well, sebelum bisa meningkatkan penghasilan internet, maka harus ada langkah awalnya dulu yaitu mencari sumber dana. Di sini saya akan menceritakan pengalaman saya saat pertama kali mencari penghasilan pertama dari internet yang saya gunakan sebagai sumber dana.

  • Saya mulai mencari uang di internet itu tahun 2011, berulang-ulang kena scam alias nggak dibayar, tapi saya nggak menyerah.
  • Penghasilan pertama saya dari internet itu tahun 2013, itu dari PickyDomains (*sudah saya tulis tutorialnya di sini Bagaimana cara menghasilkan pendapatan jutaan dari menulis? ), situs yang menawarkan tugas paling sederhana dengan tawaran bayaran paling tinggi saat itu. Tugasnya adalah menyarankan nama yang paling tepat untuk sebuah perusahaan.
  • Saya mulai mendaftar dan menyarankan ribuan bahkan puluhan ribu nama, dan hasilnya hanya 1 dari puluhan ribu itu diambil dan dipilih, sesuai janji mereka saya akan mendapat $20.16 USD di akhir bulan tepatnya setelah 30 hari sejak saran nama saya dipilih.
  • Saya tidak percaya saat itu mereka benar-benar membayar atau tidak, karena internet gudangnya scammer, sebelumnya saya sering tidak dibayar oleh situs-situs lainnya, jadi saya tinggalkan mereka sementara sambil saya mencari pekerjaan online lainnya.
  • Dan ternyata mereka menepati janji, mereka benar-benar membayar dan ini menjadi uang pertama saya dari internet.
  • $20.16 bukan nilai yang besar memang, tapi apa yang saya impikan dahulu benar-benar tercapai di mana saat itu tahun 2013 saya masih kelas 2 SMA, ini menjadi sebuah kebanggaan tersendiri, karena mencari uang di internet menurut teman-teman saya itu tidak mungkin tapi saya membuktikannya bahwa internet itu benar-benar menghasilkan duit.
  • Dari kemenangan pertama saya di PickyDomains itu, saya banyak belajar lebih fokus dalam menyarankan nama domain, dan hasilnya saran nama saya kembali terpilih dan saya mendapat $20.00 lainnya sebanyak 4 kali dan total mencapai $80.00 di PayPal saya dari PickyDomains.
Photo by Julia M Cameron from Pexels

Dari sinilah strategi saya dalam meningkatkan penghasilan di internet. Tahun 2014 saya mulai mencoba hal baru memanfatkan $80.00 sebagai sumber dana.

  • Dari $80 saya coba tawarkan $20 ke teman saya untuk ditukar menjadi 23.000-an, hasilnya saya pakai buat beli paket internet HP dan untuk bayar sewa warnet karena saat itu saya belum punya PC (tersisa saldo $60).
  • Sisa $60 itu saya ambil $40 untuk beli domain dan bayar hosting website dengan durasi selama 6 bulan (tersisa saldo $20).
  • Selama 1 bulan saya belajar otodidak buat website, sampai akhirnya website saya selesai juga setelah 2 bulan walaupun dengann desain asal-asalan mengandalkan Html dan Bootstrap saja, tapi yang penting to the point, apa yang saya jual bisa laku. Dari situ juga saya buat 3 akun PayPal baru untuk menerima pembayaran khusus order website.
  • Setelah website jadi, barulah saldo sisa $20 saya pakai semuanya untuk keperluan biaya pasang iklan dan juga bayar sewa jasa SEO website dari salah satu blogger AS (saldo akhir $0).
  • Setelah semua siap, saya langsung promosi manual, karena saya mau target pembelinya dari “Amerika, Inggris, Kanada, Australia, dan Negara Eropa”, jadi saya promosinya pakai bahasa Inggris di tempat-tempat potensial pembeli seperti di forum-forum internet, sosial media, grup-grup freelance, blog freelance, di marketplace dan lain-lain
  • Semua itu saya lakukan selama 2 tahun, tujuannya supaya dapat backlink atau sekadar menaikan traffic saja, yang terpenting publikasi dulu, dan hasilnya banyak yang tanya-tanya via chat waktu itu:
  • Karena target pasarnya jelas dan tepat, akhirnya ada yang tertarik setidaknya 2 dari setiap 10 orang visitor membuat order di website saya, itu sudah sangat bagus karena memang saya butuh order untuk meyakinkan yang lain.
  • Dapat 1 order saja sudah cukup bagi saya untuk memenuhi biaya kuota internet Tsel sebulan, karena memang marjin keuntungannya saya pasang tinggi minimal $5. Bulan-bulan berikutnya semakin terlihat hasilnya, dari biasanya 1 order jadi 2, 3, 4, 5, dan seterusnya setiap bulan, walaupun kebanyakan dari mereka itu repeat order bukan new buyers.
  • Hasil keuntungannya saya pakai sebagai sumber dana alias modal baru untuk apa saja saya yang pekerjaannya halal. Seperti jadi freelancer di Fiverr, jadi kontributor di Squadhelp, coba jual desain icon di IconFinder, TheNounProject, coba jual foto di 500px, jual logo di LogoGround, juga trading Bitcoin
  • Sejak 2014 awal mulai jadi freelancer, hasilnya lama-lama alhamdulillah meningkat dari sedikit menjadi banyak, jadi pemasukan saya rata-rata dari Freelance Website, PickyDomains dan website lain.

Sumber: QUORA

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article