Rabu, Oktober 16, 2024

Bertanya sebagai kejahatan berbahaya

Must read

Mana yang lebih berharga? Pengalaman atau doktrin?

Dengan menjatuhkan batu dan kerikil, bola besar dan bola kecil, Galileo Galilei membuktikan bahwa kecepatan tetap sama terlepas gaya berat. Aristotle salah, dan selama sembilan abad tak seorang pun menyadarinya.

Johannes Kepler, seorang lain yang penuh rasa ingin tahu, menemukan bahwa tanaman tidak berputar melingkar saat mereka mengikuti cahaya sepanjang perjalanan hari. Bukankah lingkaran merupakan alur sempurna dari apapun yang berputar? Bukankah alam semesta merupakan ciptaan Tuhan yang sempurna?

“Dunia ini tidak sempurna, nyaris pun tidak,” Kepler menyimpulkan. “Mengapa alurnya harus sempurna?”

Pemikirannya itu membuat curiga penganut Lutheran dan Katolik. Ibu Kepler mendekam empat tahun di penjara karena dituduh mempraktekkan sihir. Ibu dan anak itu pasti sedang merencanakan sesuatu. 

Tetapi ia melihat, dan membantu orang-orang untuk melihat masa suram pemaksaan itu:

  • Ia menyimpulkan matahari berputar di porosnya,
  • Ia menemukan bintang tak bernama, 
  • Ia menciptakan satu unit ukuran yang dinamakannya “diopter” dan menemukan optik modern. 

Dan ketika merasa akhir ajalnya hampir sampai, ia mengumumkan bahwa matahari menentukan alur tanaman, laut mengikuti bulan.

“Pikun demensia,” diagnosa para koleganya.

Eduardo Galeano

”Mirrors”

Artikulli paraprak
Artikulli tjetër
- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article