Kenneth Siow, Regional Director for Southeast Asia and General Manager for Singapore, Malaysia and Indonesia, Tencent Cloud International, menambahkan, “Dengan menggandeng Kydon, Tencent Cloud yakin bahwa kolaborasi kami akan berdampak positif bagi komunitas teknologi regional. Ke depannya, kami juga akan melanjutkan upaya kami untuk menjajaki kolaborasi dengan lebih banyak mitra pelatihan dan untuk mendukung perjalanan digitalisasi perusahaan-perusahaan di berbagai industri.”
Kursus ini dirancang untuk dapat diberikan baik secara online, maupun offline dalam aktivitas pembelajaran di kelas. Kursus online akan diselenggarakan di platform belajar mengajar online Kydon, yaitu ZilLearn. Sesi kelas juga akan dilakukan untuk persiapan ujian dan ujian secara online yang akan dilakukan untuk sertifikasi yang akan didapatkan para peserta ketika mereka lulus dari program ini.
Kursus yang diberikan oleh Tencent Cloud ini juga akan menjadi bagian dari ZilLearn+, paket langganan pembelajaran mikro online yang didukung oleh Kredit SkillsFuture Singapura yang menawarkan lebih dari 10.000 pelajaran yang dapat membantu para peserta memiliki fleksibilitas karier.
Para peserta juga dapat mengikuti Ujian Sertifikasi Cloud Tencent di Kryterion dan mendapatkan kredensial dalam bentuk lencana digital dari Credly. Lencana digital ini dapat ditampilkan di platform digital dan di semua saluran komunikasi media sosial.
Tentang Tencent Cloud
Tencent Cloud adalah merek layanan cloud Tencent, yang menyediakan produk-produk dan layanan cloud terkemuka bagi organisasi-organisasi dan perusahaan-perusahaan di seluruh dunia. Dengan infrastruktur data center tangguh yang tersebar di seluruh dunia, Tencent mengintegrasikan cloud computing, analitik big data, AI, Internet of Things, keamanan, dan teknologi canggih lainnya kedalam skenario-skenario usaha yang pintar.
Kami juga memberikan solusi usaha pintar holistik untuk berbagai sektor seperti keuangan, pendidikan, layanan kesehatan, ritel, industri, transportasi, energi, dan radio dan televisi.
Tentang Kydon
Didirikan pada 2012 dan berkantor pusat di Singapura, Kydon adalah perusahaan teknologi pembelajaran digital terkemuka di Asia. Misi Kydon adalah untuk membentuk masa depan pembelajaran, dengan solusi e-learning mutakhir yang memberdayakan penggunanya untuk mendapat ilmu baru, meningkatkan keterampilan, dan dengan cepat dapat beradaptasi dengan ekonomi digital baru.
Dengan mandat untuk membuat pembelajaran yang fleksibel, berkelanjutan, dan adaptif, Kydon mempertahankan fokus yang kuat pada penelitian dan pengembangan EduTech untuk merancang produk baru yang berarti bagi industri yang berkembang.