Minggu, November 24, 2024

Ivosights-SWA Digital Gelar Talkshow Digital Transformation Driving Growth: Innovations in Your Business Industry

Must read

Ivosights-SWA Digital Gelar Talkshow Digital Transformation Driving Growth: Innovations in Your Business Industry

Dengan acara kolaborasi Ivosights-SWA Digital ini diharapkan dapat mengoptimalisasi proses produksi, riset dan pengembangan bisnis yang lebih efektif, serta pengelolaan manajemen rantai pasokan yang efisien, peningkatan layanan pelanggan

Jakarta –
Transformasi digital tidak hanya menjadi upaya modernisasi namun juga menjadi
pintu gerbang inovasi dan efektif, dapat mempercepat pertumbuhan di berbagai
bidang.

Memahami
hakikat transformasi digital dalam bisnis, Ivosights berkolaborasi dengan PT. SWA Digital, Akar Inti Data dan RS An-Nisa
Tanggerang menggelar talkshow
bertajuk “Transformasi Digital Mendorong Pertumbuhan: Inovasi di Industri
Anda”.

Talkshow yang berlangsung di Block71,
Ariobimo Sentral, Jakarta Selatan, Kamis (9/11/2023) ini bertujuan untuk berbagi
informasi mengenai optimalisasi proses produksi, riset dan pengembangan bisnis
yang lebih efektif, serta pengelolaan manajemen rantai pasokan yang efisien,
peningkatan layanan pelanggan.

Acara tersebut menghadirkan Syachrizal
Wargakusuma (Head of Business Development
and Partnership
SWA Digital Internasional), Eka Citra (CBO Akar Inti Data),
Erni Karunia Dwiyanti (Business
Development Manager
Ivosights), dan dr. Dwi Edhityasrini Pratikto, MM (Chief of Digital Transformation di Rumah
Sakit AN-NISA Tangerang) sebagai pembicara.

Mereka
membahas tentang peran transformasi digital diberbagai industri, pemanfaatan
WhatsApp untuk mengoptimalisasi layanan pelanggan, manfaat data untuk bisnis,
serta implementasinya dalam sektor kesehatan. Erni mengatakan, salah satu
bentuk transformasi digital adalah dengan memanfaatkan platform WhatsApp
sebagai sarana komunikasi efektif dengan pelanggan (baca. pasien).

“WhatsApp,
salah satu platform komunikasi yang banyak digunakan dalam berbagai industri,
salah satunya kesehatan. WhatsApp menjadi fasilitas komunikasi efektif dengan
pelanggan. WhatsApp pun dapat digunakan untuk mengatur jadwal booking dokter
agar lebih efisien. Sebuah langkah yang tidak hanya mengikuti tren, namun juga
membuka pintu menuju masa depan yang lebih inovatif dan efisien,” katanya.

Tak hanya mendengarkan paparan materi dari para
narasumber, acara ini juga menyediakan banyak hadiah. Mulai dari voucher MAP
hingga free trial WhatsApp Business API untuk tiga orang pemenang.

- Advertisement -

More articles

- Advertisement -

Latest article