Jumat, Desember 20, 2024

POCO memasuki 2024 dengan POCO X dan M Series untuk para pencetus TrenGen Z

Must read

Layar ini juga menawarkan 16x super-resolution touch – layar sentuh yang sangat akurat yang secara signifikan lebih halus dan lebih stabil daripada layar standar, memungkinkan kecepatan dan presisi yang lebih besar untuk gameplay tingkat berikutnya.

POCO juga menawarkan smartphone yang sejajar dengan smartphone kelas flagship, sempurna untuk unggahan di media sosial, dengan tiga kamera 64MP yang telah ditingkatkan dan dukungan OIS serta EIS (stabilisasi gambar optik dan elektronik) bawaan untuk membantu pengguna mengambil dan berbagi foto dan video yang menakjubkan.

OIS jarang ditemukan pada ponsel kelas menengah, fungsinya untuk mengurangi guncangan dan keburaman kamera, untuk hasil yang profesional. 

Hal ini memungkinkan untuk mengambil gambar yang jernih atau video yang mulus ketika hanya ada satu kesempatan untuk menangkap momen, bahkan dengan tangan yang tidak terlalu stabil. Teknologi ini sempurna untuk mengamankan bidikan epik dari pertandingan bola basket.

Tetapi, bagaimana jika Anda duduk agak jauh di belakang di sebuah lapangan bola? Tidak menjadi masalah dengan zoom in-sensor 2x, yang memungkinkan pengguna mengambil gambar yang lebih tajam dan detail dari kejauhan.

POCO M6 Pro telah diperbarui lebih lanjut dengan mempertimbangkan kebutuhan generasi muda. Diperkenalkan di sini dalam debut globalnya, chipset Helio G99-Ultra yang kuat dianggap sebagai salah satu chipset paling kuat di pasar pada segmen harganya. Dirancang untuk hiburan, chipset ini memberikan kinerja yang kuat pada frame rateyang halus. 

Selain chipset yang hebat, untuk pertama kalinya dalam seri M, POCO M6 Pro hadir dengan memori dan penyimpanan yang besar, hingga 12GB RAM dan 512GB ROM.

Pengisian daya juga lebih cepat dari sebelumnya, dengan pengisian daya turbo 67W seri pertama pada seri ini, memungkinkan pengguna mengisi daya ponsel dengan cepat sebelum pergi bekerja atau belajar atau jalan-jalan di malam hari.

Tentang POCO

POCO adalah brand independen yang lahir dari Xiaomi Corporation. Saat ini, POCO telah memasuki 98 pasar global. Filosofi POCO – “Everything You Need, Nothing You Don’t” – mendorong POCO untuk melakukan riset dan pengembangan sepenuhnya berdasarkan kebutuhan dan feedback dari para POCO fans.

Komitmen POCO untuk menghadirkan teknologi terbaru yang benar-benar dibutuhkan oleh para POCO fans menjadi inti dari inovasi POCO untuk semakin cepat berevolusi dan mendobrak industri smartphone.

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article