Ada rencana Pemerintah Indonesia untuk membawa orang Palestina ke Indonesia. Ini mungkin bukan rencana yang bijaksana.
Jangan salah paham dulu.
Membantu Palestina itu wajib. Tapi, membawa mereka (ribuan) ke Indonesia bukan cara yg benar menurutku. Itu bahkan bisa merugikan Palestina dlm jangka panjang.
Bukankah memang tujuan Israel menyerang Gaza agar kawasan itu kosong dari penduduknya untuk bisa diokupasi?
Membantu Palestina yg paling mendesak adalah menghentikan kebrutalan dan penjajahan Israel secepat mungkin.
Itu bahkan yg paling minimal bisa dilakukan. Tapi, jika yg paling minimal pun tak bisa dilakukan oleh masyarakat dunia (tak cuma Indonesia), kita sedang menyaksikan salah satu hipokrisi terbesar dalam kemanusiaan.
Palestina (khususnya Gaza) adalah bangsa yang tangguh. Mereka sudah berkali-kali diluluhlantakkan dan kembali bangkit; bahkan di tengah sikap indifferent masyarakat internasional.
Bantuan kemanusiaan lain dan bantuan logistik hanya akan efektif dilakukan jika ada perdamaian dan kemedekaan di tanah Palestina.
Tanpa itu, kita hanya bisa menyembuhkan sebagian orang sambil menyaksikan sebagian lain terus ditindas, dilukai dan dibunuh. (Farid Gaban)