Kamis, Desember 26, 2024

LinkAja Perkuat Ekonomi Digital melalui Optimalisasi Kinerja Ekosistem

Must read

Transaksi QRIS

  • Pertumbuhan transaksi QRIS didominasi oleh pengiriman logistik dan donasi keagamaan yang meningkat 90% dan pembelian tiket moda transportasi perjalanan/traveling yang meningkat 60%. Secara keseluruhan, transaksi QRIS meningkat 20%.
  • Pembayaran QRIS dengan menggunakan LinkAja paling banyak digunakan untuk aktivitas belanja grosir, FMCG, bahan bakar dan energi, F&B, dan belanja e-commerce.
  • LinkAja juga mengoptimalkan pertumbuhan QRIS melalui program QRIS lintas negara atau cross-border dan dapat digunakan di Malaysia dan Thailand. Hal ini searah dengan inisiatif pemerintah dalam memperluas manfaat dan mengakselerasi sistem pembayaran digital yang terintegrasi, praktis, dan inklusif bagi setiap lapisan masyarakat.

Belanja marketplace dan e-commerce.

  • Pertumbuhan jumlah merchant UMKM di marketplace naik sebesar 15%.
  • Pendapatan tumbuh sebesar 16%.

Makanan dan minuman

  • Telah melayani pembayaran hampir 500.000 tenant F&B dan pelaku UMKM.

Sejak memfokuskan diri pada model bisnis dua sisi B2B2C di tahun 2023, LinkAja mengutamakan akuisisi dan retensi pengguna dengan biaya rendah, sehingga kualitas pengguna menjadi sorotan utama perusahaan. Tercermin dari adanya rata-rata peningkatan transaksi pengguna (Average Revenue per User /ARPU) sebesar 34% dan retention rate sebesar 75% secara kumulatif.

Selain itu, LinkAja kini memiliki lebih dari 93 juta basis pengguna terdaftar; 1,4 juta titik lokasi setor-tarik tunai; dan 2,9 juta merchant yang terdaftar dalam aplikasi LinkAja, dengan deretan fitur unggulan di antaranya setor-tarik tunai, pembayaran tagihan dan produk telco, transfer uang, hingga layanan syariah.

Inisiatif dan upaya yang LinkAja lakukan sejalan dengan objektif Bank Indonesia yang senantiasa mendorong pemanfaatan dompet digital untuk kemudahan transaksi sehari-hari masyarakat secara lebih meluas.

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article