Minggu, Desember 22, 2024

Menemukan Keunikan dan Kecantikan Alam Indonesia dengan Sepeda Motor

Must read

Royal Enfield Bekerja sama dengan Wonderful Indonesia 

Inisiatif ini merupakan bentuk dukungan terhadap semangat dan ketangguhan komunitas dan budaya berkendara di Indonesia

Royal Enfield, pemimpin global di segmen sepeda motor mid-size (250cc – 750cc), menggelar perjalanan berkendara yang luar biasa, Royal Enfield Wonderful Indonesia Ride, sebagai hasil kerja sama dengan Kementerian Pariwisata – Wonderful Indonesia untuk merayakan keindahan alam dan budaya Indonesia. 

Dari 31 Oktober hingga 4 November 2024, petualangan ini menyambut 11 orang Key Opinion Leaders dari lima negara – Australia, Korea Selatan, Malaysia, Thailand, dan India untuk melakukan petualangan yang tak terlupakan. 

Para pengendara dari berbagai tingkat kemampuan berkendara, bergabung dalam perjalanan 5 hari, 4 malam dengan sepeda motor ikonik Royal Enfield. Perjalanan dari Bali hingga ke Mandalika, Lombok, sambil memperkenalkan mereka pada keindahan Indonesia dan merasakan berkendara yang sesungguhnya.

Sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, Indonesia memiliki beragam tempat wisata dan budaya yang dapat dijelajahi. Kolaborasi Royal Enfield dengan Kementerian Pariwisata – Wonderful Indonesia memberdayakan para rider untuk mempromosikan Indonesia, memungkinkan mereka untuk menemukan dan berbagi cerita tentang lanskap Indonesia yang beragam dan warisan budaya yang kaya. 

Tahun ini, para rider berhasil menempuh jarak total 500 km, berkendara melintasi pulau dari Bali ke Lombok dan membuat kenangan tak terlupakan. Pulau Bali yang menduduki peringkat pertama dan Lombok yang menduduki peringkat kesepuluh di antara pulau-pulau terbaik di Asia versi Condé Nast Traveler juga menjadi salah satu alasan dipilihnya kedua destinasi ini. 

Anuj Dua, Business Head for Asia Pacific Markets Royal Enfield, menyatakan, “Perjalanan ‘Royal Enfield Wonderful Indonesia Ride’ tidak hanya menyoroti keindahan alam Indonesia yang luar biasa, namun juga memperkuat komitmen kami untuk mendorong budaya petualangan dan ekspresi diri. 

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article