Hal senada pun diutarakan oleh Firqha Andjani, McArthurGlen (MAG) Marketing Representative Indonesia. Firqha menyampaikan, selain menjalin komunikasi dengan para biro perjalanan di Indonesia, ini adalah salah satu peluang untuk bisa memperkenalkan produk MAG kepada potensial partners yang baru. Karena memang TTC kuat secara database di kota-kota besar di Indonesia.
McArthurGlen Designer Outlets adalah shopping destinations yang berlokasi di Eropa dan Canada dengan total 26 outlet yang menawarkan branded items dengan potongan harga yang cukup besar sepanjang tahunnya.
“Jadi ini merupakan opsi yang sangat baik terutama ketika para travel agents (buyers) membawa group mereka ke Eropa dan Canada, untuk manambahkan ke dalam agenda mereka untuk berbelanja di outlets kami,” tambahnya.
Selain itu banyak skema kerja sama lanjut Firqha, pihaknya pun menawarkan kepada buyers case by case. “Kami bisa arrange tamu-tamu travel agents (buyers) untuk bisa dapat akses ke VIP lounge, kami juga bisa buatkan personalized welcome greetings, personal shopping assistant, dan lainnya,” pungkas Firqha.