Sabtu, April 27, 2024

Ade Armando, kekerasan massal, dan indeks permusuhan sosial

Must read

Oleh Denny JA

“Kebencian dan intoleransi adalah musuh terbesar masyarakat yang beragam,” ujar Mahamatma Gandhi.

Ucapan ini yang teringat ketika saya menonton lebih dari 10 video soal kekerasan yang menimpa Ade Armando. Hari itu, 11 April 2022, di tengah riuh rendah aksi mahasiswa, Ade Armando, dianiaya. Di sana, di tengah keramaian itu, entah berapa banyak yang memukulnya beramai- ramai.

Ade terjatuh. Ia tak hanya dipukul. Juga diinjak- injak. Pakaiannya dilucuti. Di satu video itu nampak Ade terguling. Dua tangannya melindungi wajah. Celana panjangnya dilucuti. Ia nyaris ditelanjangi.

Terdengar suara yang beragam di sana. Ada yang melindungi: “Sudah cukup. Cukup.” Ada yang menyeru: “Darahnya Halal!”

Terdengar jelas suara emak- emak dan lainnya bersahutan: “”Buzzer, buzzer, bulan puasa, munafik, pengkhianat, penjilat.”

Tak kalah mengerikan membaca komentar di luar berita, yang menanggapi berita soal peristiwa itu di media sosial.

Di samping ada yang membela Ade, jauh lebih banyak yang mensyukuri peristiwa itu.

-000-

Jelaslah Ade Armando tidak dianiaya karena isu penundaan pemilu dan presiden 3 periode. Sikapnya soal isu tersebut sama dengan arus gerakan mahasiswa saat itu. Ade juga menolak penundaan pemilu dan presiden 3 periode.

Polisi sudah menangkap para pelaku kekerasan. Akan segera diungkap polisi motif sebenarnya dari pelaku kekerasan itu.

Artikel sebelumnya
Artikel berikutnya
- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article