Sabtu, April 27, 2024

Pentingnya asuransi bagi para pemilik drone

Must read

Kenyamanan menerbangkan drone tidak saja datang dari kemampuan pilot. Selalu ada resiko yang mengganggu baik di dalam atau di luar kendali pilot. Daripada risiko tersebut datang dengan kerugian yang tak terduga, akan lebih baik melakukan pencegahan yakni dengan menggunakan asuransi drone.

Apalagi kendali pilot cuma mengandalkan controller saja ketika mengudara, sangat tidak menyenangkan bagi pilot jika tidak sengaja menjatuhkan, merusak hingga menghilangkan drone yang dioperasikan. Tak jarang ketika terjadi kerusakan lalu hanya mengandalkan toko service drone. Di mana pada akhirnya, pasti akan keluar biaya lagi atau drone rusak begitu saja menjadi benda mati.

Bagi beberapa pilot, mungkin masih asing tentang keberadaan dan manfaat asuransi drone. Hal tersebut wajar karena bergantung pada harga saat dibeli, resiko yang dihadapi saat dioperasikan hingga dianggap investasi atau tidaknya oleh para pemilik. Namun terdapat beberapa pertimbangan bagi Anda para pemilik drone untuk mendaftarkan asuransi drone kesayangan Anda.

Kenapa perlu asuransi drone?

  • Menghindari gangguan finansial (dan mungkin operasional) akibat terjadinya  kerugian.
  • Memberikan kebebasan untuk menginvestasikan uang yang umumnya perlu  ditabung untuk antisipasi perlunya ganti rugi.
  • Asuransi merupakan persyaratan wajib untuk memperoleh izin beroperasi bagi operator drone (Ref: PM 37 Tahun 2020).

Mengingat kebanyakan kasus rusaknya drone terjadi saat drone terbang, dimana kita tidak bisa memprediksi kemana dronenya jatuh, maka para pilot menghadapi kemungkinan perlu melakukan juga ke pihak lain. Namun dengan asuransi drone yang rusak setidaknya dapat diganti sehingga kerugian biaya tidak terlalu besar. 

PM 37 Tahun 2020  Tentang Pengoperasian Pesawat Udara Tanpa Awak di Ruang Udara yang Dilayani Indonesia juga mewajibkan adanya asuransi drone untuk mengajukan izin terbang. Sehingga bagi para pengguna atau pemilik yang taat akan aturan pasti paham akan hal tersebut. 

Persyaratan permohonan asuransi drone

Setidaknya persiapkan informasi berikut untuk pertimbangan underwriting risiko:

  • Profil Perusahaan
  • Data Drones yang digunakan (termasuk registration number/serial number)
  • Harga Drones yang digunakan (acuan harga pertanggungan hull coverage)
  • Data kemampuan terbang drones dan misi yang dilakukannya
  • Metode pengoperasian drones
  • Area yang dilalui oleh drones dalam operasinya
  • Besaran potensi tanggung gugat yang dapat dialami (acuan limit of liability)
  • Data pilot yang mengoperasikan drones (termasuk piloting license and experience)

Penyedia asuransi drone

Di Indonesia sendiri, perusahaan asuransi masih belum banyak yang gencar menawarkan asuransi untuk drone. Namun kini justru perusahaan penjual drone yang lebih banyak menawarkan dan memberikan pilihan bagi para pembelinya untuk sekaligus mengasuransikan dronenya. Hal tersebut karena para perusahaan penjual drone lebih paham akan pentingnya asuransi terlebih jika drone yang dibeli cukup mahal 

Terra Drone Indonesia menjadi salah satu perusahaan penyedia drone yang menawarkan solusi tersebut. Terra Drone Indonesia akan membantu dalam pengurusan asuransi hingga selesai dan drone siap pakai.

Narasumber: Michael Wishnu Wardana (CEO Terra Drone Indonesia)

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Latest article